Senin, 06 Mei 2013

PROFIL 2 PASANG KANDIDAT DI PILKADA BALI DEMOKRAT BERKOALISI DENGAN GOLKAR DUKUNG MADE MANGKU PASTIKA - KETUT SUDIKERTA

Opini Oleh : MUHAMMAD NUR OKT - MAMUJU


 Mangku Pastika - Ketut Sudikerta ( foto :
Muhammad Hasanudin Kompas.com
PEMILUKADA GUBERNUR BALI 2013 Rencananya akan digelar pada tanggal 15 Mei 2013 yang akan datang hanya diikuti oleh 2 pasangan kandidat yaitu :
  1. Nomor  2 ( dua ) Petahana Made Mangku Pastika ( Gubernur Bali 2008 - 2013  )   -  I Ketut Sudikerta ( Wakil Bupati Badung ) Provinsi Bali, didukung oleh Partai Demokrat, Partai Golkar, Partai Gerindra, Partai Hanura, PAN, PKPI, PKPB, dan PNBK
  2. Nomor  1 ( Satu ) Drs.  AAG Ngurah Puspayoga  ( Wakil Gubenur Bali 2008 - 2013  ) -Dewa Nyoman Sukrawan, SH .( Ketua DPRD Kabupaten Buleleng Bali priode 2009 - 2014 ) didukung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ( PDIP ).
Profil singkat pasangan kandidat nomor urut 1 ( satu ) ::
  1. Calon Gubernur Drs. Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga,Pria  lahir di Denpasar 07 ]uli , 1965, Agama Hindu, alamat domisili Jln. Veteran No.62 Denpasar. Menikah dengan I Gusti Ayu Bintang Darmawati, SE, dikaruniai seorang anak, Pendidikan terakhir Sarjana lulusan Universitas Ngurah Rai Alumni Tahun 199. Riwayat Organisasi : Mantan Ketua DPC PDI Perjuangan Denpasar 1997 - 2000. Riwayat Pekerjaan : Dosen Univ. Ngurah Rai, 1999-2000 Ketua DPRD Kota Denpasar, Walikota Denpasar 2 priode 2000-2005, 2005-2008, Wakil Gubenur Bali 2008-20013.
  2. Calon Wakil Gubernur Bali Dewa Nyoman Sukrawan, SH, Pria  lahir  Singaraja  11 April 1971, Agama Hindu, alamat domisili Banjar Dinas Satria, Desa Bungkulan, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng, Menikah dengan Ni Kadek Sri Kusuma Yantiari, mempunyai 4 orang putra/putri, Pendidikan terakhir Sarjana Hukum alumni  Universitas Mahendrata Tahun 2010, Riwayat Organisasi Ketua DPC PDI Perjuangan 2 ( dua ) Priode dari tahun 2005 - 2010 dan 2010 - 2015, di PDI Perjuangan Dewa Nyoman Sukrawan memulia karier Politiknya dari bawah sejak 1992 sebagai  Ketua Ranting PDI Perjuangan Desa Bungkulan Masa Bhakti 1992-1997, Ketua PAC PDI Perjuangan Kecamatan Sawan Masa Bhakti 1997 - 2000 dan Ketua PAC PDI Perjuangan Kecamatan Sawan Masa Bhakti 2000 - 2005. Riwayat Pekerjaan : Anggota DPRD Kab. Buleleng 1999-2004,  Anggota DPRD Kab. Buleleng 2004-2007, dan terakhir  Ketua DPRD Kab. Buleleng 2009-2014.
 Profil singkat pasangan kandidat nomor urut 2 ( dua ) :
  1.  Komisaris jenderal Polisi  ( Purnawirawan )  I Made Mangku Pastika lahir di Kabupaten Buleleng Bali 22 Juni 1951, Agama Hindu, berdomisili di Denpasar Bali, Menikah dengan Ni Made Ayu Putri, lulusan terbaik Akabri Kepolisian peraih Adhi Makayasa pada tahun 1974, karier di Kepolisian : Tahun 1975 Komandan Peleton 1 Kompi I, Batalyon B, Brimob Polda Metro Jaya, 1976 Ditugaskan Ke TimTim, 1977 - 1981 ajudan Menteri Pertahanan dan Keamanan / Panglima ABRI, Jendral TNI M. Pangabean, Tahun 1984, lulus dari PTIK, Kepala Sub Dinas Pencurian Berat, Direktorat Reserse Polda Metro Jaya, 1985 Kepala Unit Kejahatan Harta benda Ditserse Polda Metro Jaya, 1987 Kapolsek Tambora Jakarta Barat, Anggota Kontingen Garuda IX bergabung dengan pasukan PBB di Namibia.Tahun 90/91 Melanjutkan pendidikan di Sekolah Staf Komando Angkatan Darat, berbagai jabatan penting telah dipangku oleh Beliau hingga akhirnya pada tahun 2000-2003 menjadi Kapolda Papua, Ketua Tim Investigasi Bom Bali, 2003 - 2005 Wakabareksrim Mabes Polri, Kapolda Bali, 2005 - 2008 Kepala Pelaksana Harian BNN, tahun 2008 non aktif dari Dinas Kepolisian dan fokus pada pencalonan Gubernur Bali dengan dukungan PDI Perjuangan Beliau berhasil memenangkan Pilkada Bali dengan torehan yang signifikan 55,04 persen suara.
  2. Calon Wakil Gubernur Bali Drs. I Ketut Sudikerta ( Pria ) Lahir di Pecatu, 29 Agustus 1967,  Agama Hindu, menikahi Ida Ayu Ketut Sri Sumiatini, Pendidikan terakhir Sarjana  jurusan Sastra Inggris diselesaikan di Universitas Warwadewa Bali, Karier Politik Sudikerta dimulai dari bawah dan kini  sebagai  Ketua DPD Golkar Provinsi Bali , Beliau berasal dari Kelurga sederhana yang tinggal di perbukitan tandus mengawali karier sebagai  free lance Guide dan kemudian brgabung di Biro Perjalanan  untuk membiayai kuliahnya, kini Beliau seorang enterpeneur yang sudah mapan dengan Jabatan Wakil Bupati Badung yang masih disandangnya Beliau maju sebagai Calon Wakil Gubernur mendampingi Gubernur Petahana Mangku Pastika.
 Banyak pengamat yang memprediksi bahwa pertarungan antara 4 Tokoh yang masih menjabat di Provinsi Bali ini akan berlangsung seru dan alot dalam satu putaran, Calon dengan No. Urut 1 ( Satu ) AA Puspayoga berpasangan dengan Dewa Nyoman Sukrawan yang didukung PDI Perjuangan yang sudah mempunyai basis massa fanatik di Bali akan dikeroyok oleh 9 Partai Koalisi  Demokrat, Partai Golkar, Partai Gerindra, Partai Hanura, PAN, PKPI, PKPB, dan PNBK yang memberi dukungan pada pasangan No. Urut 2 ( dua ) Mangku Pastika - Ketut Sudikerta, nampaknya sangat riskan bagi Pasangan Puspayoga Nyoman Sukrawan meruntuhkan dominasi Petahana yang didukung oleh 9 Partai Koalisi, mampukah AA Puspayoga  mengungguli Mangku Pastika  !?

Yang menarik untuk diikuti adalah Partai Pndukung Mangku Pastika - Ketut Sudikerta adalah 2 Partai Besar Tingkat Nasional Demokrat dan Golkar membangun koalisi bersama 7 Partai lainnya, Prediksi penulis Berdasarkan pengalaman Petahana baru bisa ditaklukkan bila kinerja dan kepeimimpinan bermasalah, kalau tidak Petahana akan memenangkan pertarungan walau harus bersusah payah , namun semua kembali kepada sang Pencipta hanya Tuhan yang mengetahui rahasia yang ada dan belum terjadi ? ***

Diolah dari sumber : Beritabali.com dan sumber lainnya yang terpercaya**

Tidak ada komentar:

Posting Komentar