Selasa, 21 Mei 2013

INI PROFIL SINGKAT BAKAL CAPRES 2014 GITA WIRJAWAN

Disusun  Oleh : MUHAMMAD NUR 


Pa Gita Wirjawan ( foto : nasional.inilah.com ).


Pa Gita Wirjawan, Nama lengkapnya Gita Irawan Wirjawan ( Pria ) Lahir di Jakarta pada selasa 21 September 1965 agama : Islam, Zodiac Virgo, penghobby Golf, Musik Jazz, Olahraga Basket, renang dan sepakbola, jabatan saat ini Menteri Perdagangan RI di KIB 2 sejak 19 Oktober 2011 yang lalu. Dibidang Olahraga Beliau adalah Ketua Umum PB. PBSI ( Pengurus Besar Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia 2012-2016 ) .

  Sebelum menjabat sebagai Menteri Perdagangan Pa Gita Wirjawan menjabat sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal ( BKPM ) dan digantikan Oleh Chatib Basri yang senin ( 20/5/2013 ) kemarin ditunjuk oleh Bapak Presiden SBY sebagai Menteri Keuangan yang baru menggantikan Agus Martowardoyo yang telah terpilih dan mendapatkan penugasan baru sebagai Gubernur Bank Indonesia.

Pa Gita Wirjawan mengenyam pendidikan S.1 di Kennedy School of Government, Harvard University, Amerika Serikat pada 1992 dengan mengambil jurusan administrasi bisnis, Gita lalu melanjutkan ke- S.2 berhasil menamatkan kuliah S2 nya di Harvard Univercity pada tahun 2000.

Pada Tahun 1995  setelah menamatkan Pendidikan S.1-Nya Pa Gita lalu bergabung bersama CityBank sebagai Bankir, sebagai Penghobby  Musik Jazz Pa Gita Wiryawan tak ingin bakat dan hobby yang dimiliki itu tidak berkembang Dia bersdsama teman-temannya lalu melakukan pertunjukan musik dari cafe ke cafe, baru pada tahun 1997 aktivitas pertunjukan musiknya dihentikan karena kesibukannya.

Sekitar tahun 2000 selepas menyelesaikan Pendidikan S.2 di Harvard Univercity Beliau lalu pindah dan bekerja di Goldman Sachs Singapura hingga tahun 2004. Goldman Sachs adalah sebuah bank yang didirikan oleh Marcus Goldman.

Pada tahun 2005 Pa Gita  pindah bekerja dan bergabung  ke ST Telekomunikasi, Singapura. Di perusahaan tersebut, ia bekerja selama kurang lebih satu tahun sebelum akhirnya berlabuh ke JP Morgan Indonesia.

Ketika Sebagai Presiden Direktur PT Morgan Indonesia Pa Gita Wiryawan merasakan adanya gelagat bakal terjadi resesi ekonomi di Amerika Serikat dan Erofah yang akan berdampak bagi perekonomian Dunia kepada Pemerintah, ekonom serta kalangan pengusaha namun kurang mendapatkan respon karenanya Pa Gita lalu mendirikan sebuah perusahaan sendiri yang bergerak dalam bidang Investasi dengan membeli saham-saham perusahaan yang akan runtuh akibat imbas dari perekonomian global.

Untuk kelancaran bisinis-Nya pada tahun 2008 Pa Gita lalu mundur dari PT Morgan Indonesia dan mendirikan Ancora Capital. Perusahaan barunya ini berfokus pada investasi di sektor energi dan sumber daya alam, hanya dalam beberapa bulan Pa Gita bersama Ancora dapat mengambil alih sebagian saham PT Apexindo Pratama Duta Tbk, PT Bumi Resources Tbk, PT Multi Nitrat Kimia, perusahaan properti di Jakarta, dan sebuah perusahaan properti di Bali.

Saat ini Perusahaan Ancora telah berhasil menghimpun dana investasi (private equity fund) dari para investor asal Timur Tengah, Malaysia, dan Brunei yang mencapai 300 juta dollar AS. Private equity fund yang dibentuk Ancora Capital ini merupakan private equity fund pertama yang didirikan dan memenuhi ketentuan syaria.

Karena kepiawaiannya dalam membangun bisnis melalui Ancora Capital  pada tanggal 11 Nopember 2011 Pa Gita Wirjawan ditunjuk oleh Pemerintah untuk masuk dalam jajaran Pejabat di KIB 2 sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal ( BKPM ) ketika menjabat sebagai kepala BKPM Beliau dianggap sukses meningkatkan Investasi dimana Beliau mampu menarik Investor Asing untuk menanamkan modalnya di Indonesia.

Pada Tahun 2011 Karena Prestasinya itu Pa Gita mendapatkan kepercayaan yang lebih besar dengan ditunjuk Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sebagai Menteri Perdagangan menggantikan Mari Elka Pangestu

Sebagai Menteri Perdagangan di KIB 2 Pa Gita sangat sibuk dengan pekerjaannya sebagai Menteri Perdagangan Beliau tetap tak melupakan Hobby dan kegemarannya pada musik jazz dengan mendirikan label rekaman Omega Pacific Production) yang telah menghasilkan beberapa album jazz dan pop. Gita juga mendirikan Ancora Golf, sebuah sekolah golf yang memiliki fasilitas yang baik untuk mencetak para pegolf muda berbakat, di mana Beliau mendanai biaya hidup bagi para siswa di sana.

Disamping itu Pa Gita yang juga konsen terhadap dunia pendidikan mendirikan Ancora Foundation sebuah Yayasan yang bergerak dalam bidang Pendidikan yang memberikan donasi Pendidikan bagi para Pemuda dan Pemudi Indonesia dengan program Bea siswa bagi Pemuda Pemudi Indonesia untuk melanjutkan Pendidikan dibeberapa Universitas terbaik di Dunia.

Saat ini Pa Gita Wirjawan pria ganteng dengan sosok yang menarik banyak disebut-sebut akan menjadi salahsatu kandidat Presiden dari Partai Demokrat pada Pilpres 2014 yang akan datang, namun mampukah Pa Gita mengungguli kandidat lainnya dalam Konvensi Partai Demokrat yang akan digelar bulan Juni 2014, mari kita lihat hasilnya nanti ?***

Diolah Sumber terpercaya ***

Tidak ada komentar:

Posting Komentar